Babu Manten Part 3: Menjual Diri

Banyak cara untuk mendapatkan klien. Tapi yang terpenting adalah klien pertama. Mengapa? Karena dari klien pertama gue belajar banyak. Dan bagi sebagian besar orang, klien pertama anda tidak akan terlupakan.

Beberapa cara yang gue lakukan untuk mendapatkan klien:

–          Pasang iklan di media massa

–          Cerewet ke semua orang kalau gue punya wedding organizer

–          Sebar brosur ke tempat – tempat strategis

–          Bekerja sama dengan vendor

Pasang iklan di media massa

Koran, tabloid, selebaran, radio, internet. Banyak sekali media massa yang bisa anda beli space iklannya. Hal ini dilakukan tidak hanya oleh pelaku bisnis wedding orgnanizer. Khususkan di media massa yang berorientasi di dunia pernikahan. Majalah Weddingku misalnya.

Cerewet ke semua orang

Waktu pertama kali wedding organizer gue berdiri, gue memberitahu ke semua orang yang gue kenal. Biar kalau mereka tahu ada yang mau married, mereka bakal kasi tau ke gue. Cara ini cukup efektif menurut pengalaman gue.

Sebar brosur

Cetak brosur. Sebarkan. Biasanya gue sebar di tempat ibadah. Tempat ibadah adalah tempat dengan kemungkinan tertinggi untuk mendapat klien pengantin. Gue ga tau kenapa, tetapi pengalaman gue berkata demikian.

Gue juga pernah menyebar brosur di sekolahan. Bukan untuk mencari pasangan yang hamil di luar nikah terus pake wedding organizer gue untuk pesta MBA (Married by Accident). Tetapi ada juga kesempatan mereka akan bilang ke saudara mereka. Kadang gue juga dapet tawaran job sweet seventeen party.

Bekerja sama dengan vendor

Jujur, gue paling banyak dapet klien dari vendor. Vendor bisa jadi pihak dekorasi, gedung pernikahan, sound and lighting, bridal, dll.

Caranya gampang kok. Gue dateng. Kenalan. Titip brosur.

Gue juga buat penawaran dengan sistem komisi. Kalau salah satu vendor tersebut bisa kasi gue klien, gue kasi komisi ke mereka. Tentunya setelah deal dengan klien.

Selain cara – cara di atas, gue juga pernah membuat promosi gila. Mungkin saking stres ga dapet klien. Gue bikin harga wedding organizer gue jadi murah banget. Dari yang harusnya untung 1 – 3 juta, jadi untuk Cuma 300 ribu! Itu aja masih dibagi dua dengan kongsian gue. Menyedihkan, tapi gue dapet dua klien, saudara sang pengantin.

About Dave

Tukang Pijat Keyboard

Posted on December 16, 2010, in Wedding Organizer and tagged . Bookmark the permalink. Leave a comment.

Leave a comment